01 May 2012

Ha Min Lima :D

Ternyata udah setahun nggak nge-post lagi. Sekarang mulai lagi deh.

Mungkin karena perasaanku sekarang yang lagi galau. Sebenarnya hari ini hampir tak ada satu hal yang membuaatku kecewa. Tapi, ternyata hari ini tidak bisa semulus yang aku kira. Awalnya semua baik-baik aja, dari awal dia datang ke kos, sarapan bareng, nonton bareng, makan malem bareng. Satu hal setelah makan malem, sebenarnya nggak ada yang aku rasakan. Tapi, ini benar-benar terasa sakit. Aku tak akan benar-benar menceritakannya di sini. Yang aku rasakan adalah aku memang benar-benar seorang wanita yang memiliki sikap posesif yang berlebihan. Aku nggak tahu ini sudah melebihi batas wajar atau belum.

Aku jadi ingin tahu, apa yang dirasakan seorang wanita bila lelakinya telah lebih dulu mencicipi masakan wanita lain daripada masakan yang dibuat wanitanya. Bagiku itu sangat menyakitkan. Itu tidak dilakukan lelakiku, tapi akan... Aku tidak tahu dia akan mencobanya atau tidak. Sebenarnya aku hanya mendengar kabar bahwa ada yang memasak dikontrakan, nggak tahu siapa. Rasa cemburuku aneh. Aku juga belum tahu siapa yang masak. Dan dia juga sudah berjanji tidak mencicipi sedikit pun masakan wanita lain sebelum mencoba masakanku.

Aku juga tidak ahli dalam persoalan memasak. Tapi aku berjanji aku tidak akan mengecewakannya selama dia juga tidak mengecewakanku. Aku akan berjanji untuk belajar masakan yang belum pernah aku buat, di saat dia menyuruhku untuk membuatnya. Aku ingin membuktikan kalau aku yang terbaik.

Sudahlah, semuanya sudah ku keluarkan. Aku hanya butuh kelegaan. Anggap aja semuanya tidak pernah terjadi.

Tujuan utama aku mulai nge-post hari ini bukanlah hal sampah yang ada di atas, tapi karena hari ini adalah H-5 hari ulang tahunku. Ngomong-ngomong masalah ulang tahun, hari ini adalah tepat 19 tahun umurnya Damalia Nur Ashary. Sahabatku yang kucinta. :) Sudah lama tidak bertemu. Pengen banget main bareng lagi. Sama Lulu Amalia dan Rizki Hafidzah juga.. Aku merindukan kalian. #hug

Selamat ulang tahun ya Damalia Nur Ashary.. :*


Pastinya setiap orang punya keinginan yang banget-banget harus dikabulkan saat ulang tahunnya. Nggak terpungkiri juga aku la~. :P
Berhubung tanggal 6 Mei 2012 besok aku juga memiliki umur yang sama dengan Damal, aku jadi punya 19 keinginan yang pengen banget terkabulkan.

1. Punya IP 4 di semester 3 ini. Aku harus benar-benar memiliki tekad untuk ini. Hal ini harus benar-benar ikhlas dari hatiku. Dan aku yakin ini akan berjalan lancar atas kehendak ALLAH SWT.

2. I have my first car!! Nggak perlu yang bagus, aku cuma pengen ada momen yang indah tentang mobil ini di umurku yang 19 tahun. Selain itu juga, supaya aku dan lelakiku tidak terus-terusan kehujanan. Jogja is rainy now.

3. Ngajak temen-temen makan di pantai. Pasti seru banget, dan jadi momen yang nggak pernah dilupain. Mumpung masih ada kesempatan untuk bisa main bareng, kenapa enggak?

4. I want a new wedges. And the color is red. LOL

5. Um, Zorro needs a friend.. Zorro is my bad piggy..


6. Kemarin aku juga sudah mengirimkan formulir scholarship. Aku ingin ini juga menjadi hadiah terindah di umurku ini. Aku tidak mengharapkan lebih, tapi aku telah berusaha. Aku hargai perjuanganku.

7. Sudah dari jaman dulu aku pengen banget white blazer. Tapi, tidak banyak yang menjualnya. Mungkin ada sedikit toko yang menjualnya. Namun belum sesuai kriteriaku. Kadang, di saat itu sudah fix banget, eh, pasti kendalanya di kantong. #muka sedih

8. Kalo tadi new wedges, kalo sekarang new shoes. Cari sepatu yang tepat itu sulit. Pilihanku rumit. Tapi kalo boleh sebut merek, masih G*sh sepatu pilihanku. LOL

9. I wish amazing surprise come to me. Semua orang pasti menginginkan hal ini. Tapi tanggapan seorang teman, amazing surprise is a pretty bad surprise. #geleng-geleng

10. Movie Box bareng temen-temen. Ah, nggak kebayang serunya. I miss you all guys!!

11. 19 ucapan dari orang-orang yang ku sayangi. "Happy Birthday, We Love You" so sweet. #blush

12. Bad piggy cake. Tapi yang lebih penting, I do not need a cake, but I like a hug. :)


13. Jazzy red bag. #Unyu-unyu

14. A new camera. Aku pernah melihat dari blog seorang teman. Dia menampilkan berbagai jenis kamera dan aku sangat tertarik saat dia menampilkan gambar kamera lomo. It was so unique item.

15. White jeans. Itu sangat langka, tapi aku akan terus berusaha mencari di setiap toko. LOL

16. Persian cat in my room. It will so fun.

17. Red gasper.

18. Red tamagochi. #makin ngawur

and...
19. HAVE THE BEST BIRTHDAY EVER

No comments:

Post a Comment